Sabtu, 24 Maret 2018

Cara menampilkan file yang di Hidden pada OS Windows

Cara menampilkan file yang di Hidden pada OS Windows
Maksud suatu sistem operasi misalnya OS Windows menyembunyikan file-file tertentu  karena umumnya file tersebut tidak boleh dirubah, diedit apalagi dihapus. Karena akan menimbulkan gangguan pada sistem operasi tersebut. Dari mulai gangguan ringan atau bahkan sampai OS tersebut tidak jalan sama sekali. Jika zaman XP dikenal istilah blue screen. 

Tapi kadang gangguan tidak fungsinya Windows dengan baik bisa jadi karena ada file tersembunyi yang telah di rubah oleh program lain atau bahkan oleh virus. Anda yang biasa menginstall software jamu gendong atau cangcimen sudah pasti terbiasa melakukan hide & unhide file..wkwk

Terkadang seseorang menyembunyikan suatu file karena mungkin file tersebut bersifat rahasia & penting. Hanya dia atau orang-orang tertentu saja yang boleh tahu.

Apapun alasannya menyembunyikan file. Adalah sangat mudah untuk menampilkan kembali pada File/Windows Explorer. Berikut adalah caranya:

Menampilkan File Tersembunyi di Windows 8 dan 10

Cara menampilkan file yang di Hidden Windows 8 & 10
Sangat sederhana & mudah. Anda hanya perlu membuka File Explorer pada Windows 8 dan 10. Lalu 
Klik tab "View" kemudian centang "Hidden Items" yang ada di bagian Show/Hide. Setelah anda centang File Explorer akan segera menampilkan file-file  yang tersembunyi. Defaultnya ikon file tersebut warna menjadi agak redup seperti yang di marking hijau pada gambar di atas. File ini akan terus terlihat sampai anda kembali menghilangkan centang "Hidden Items".


Tampilkan File Tersembunyi di Windows 7

Pada windows 7 sedikit berbeda caranya. Windows 7 sepertinya membuat agak sedikit tersembunyi dengan beberapa langkah yang perlu kita lakukan.
1. Buka windows explorer
2. Klik "Organize" lalu pilih "Folder and  search options" 
Cara menampilkan file yang di Hidden pada Windows 7

3. Setelah muncul dialog box Folder options, klik tab “View”  yang berada di bagian atas.  
4. Pada Advanced settings cari "Hidden files and folder" lalu pindahkan opsi ke “Show hidden files, folders, and drives” 
5. Klik tombol “OK” untuk menyimpan setingan
Cara menampilkan file yang di Hidden pada Windows 7

Maka sama seperti di Windows 8 dan 10 file-file yang di sembunyikan ikonnya akan berwarna redup.
Untuk mengembalikan setingan, anda tinggal mengulangi langkah-langkah diatas dan memindahkan kembali tombol opsi ke "Don't show hidden files, folders, and drives” 

Cara tersebut diatas adalah cara yang menurut kami paling cepat. Ketimbang anda harus mengakses Control Panel atau dengan cara tertentu lainnya. 

Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar